Senin, 27 Juni 2016

MANFAAT DAN KELEBIHAN APLIKASI MULTIMEDIA

     Multimedia merupakan sebuah sarana yang sangat efektif dan ampuh dalam bidang pengajaran, pendidikan, dan untuk meraih keungggulan bersaing perusahan (promosi). Adapun bidang kehidupan yang sering memanfaatkan aplikasi multimedia pada saat ini antara lain sebagai berikut.

1. Promosi 
 
    Untuk mempromosikan produk, ide, atau gagasan, salah satu cara yang dilakukan ialah dengan melakukan presentasi. Tim kreatif dari sebuah perusahaan biasanya membuat suatu bentuk presentasi multimedia untuk melakukan penawaran, menjual ide, ataupun ketika mengadakan sarana pelatihan.

2. Industri Kreatif 

    Di dalam industri kreatif, multimedia  digunakan untuk pembuatan iklan, pertunjukan seni komersial, hiburan, pembuatan film - film dengan efect kusus, pembuatan film animasi, pembuatan game multimedia, dan lain - lain

3. Pendidikan dan Penelitian Ilmiah

    Di dunia pendidikan dan ilmiah, multimedia digunakan sebagai media pengajaran dengan memproduksi modul-modul presentasi melalui CD interaktif, pembuatan e-book mengenai materi pembelajaran, pembuatan modeling dan simulasi, serta pembuatan jurnal multimedia.

4. Bidang Teknik 

    Sementara itu di bidang teknik, multimedia melalui perangkat lunaknya (software) digunakan untuk membuat objeck simulasi dalam bentuk animasi tiga dimensi, selain itu, digunakan juga untuk membuat gambar prototipe, gambar tetknik/ gambar tampak

5. Dunia Industri 

    Untuk  sektor industri, multimedia digunakan untuk menyajikan informasi bagi para pemegang saham, rekan kerja, ataupun atasan. Multimedia ini juga bermanfaat untuk memberikan pelatihan karyawan, periklanan, dan penjualan produk di seluruh dunia yang hampir tidak terbatas melalui website

    

    


Minggu, 26 Juni 2016

KATEGORI MULTIMEDIA

    Jika dilihat dari kategorinya, Multimedia terbagi atas dua kategori, yaitu isi produksi multimedia  ( multimedia contant production ) dan komunikasi multimedia ( multimedia comunication ). adapun penjelasannya adalah sebagai berikut.

1. Isi Produksi Multimedia ( Multimedia Contant Production )

    Isi produksi multimedia berupa tahap pembuatan atau proses yang menggabungkan beberapa media. Isi produksi multimedia terdiri atas teks, grafis/ image, animasi, video, musik, visual effect dan sound effect. menjadi satu kesatuan dengan output produk multimedia, dengan tujuan untuk menyampaikan informasi atau menghasilkan produk multimedia seperti musik, film, iklan televisi, video animasi, entertainment dan lain-lain.
    Isi produksi multimediabisa juga diartian sebagai pemanfaatan sejumlah teknologi berbeda. Yang memungkinkan dilakukangannya penggabungan beberapa media seperti teks, audio, grafis, animasi, video, dan interaktif., menjadi sebuah menida komuinitas. Dalam kategori ini media yang digunakan adalah sebagai berikut

A. Media Teks
 
     Media teks merupakan bentuk data multimedia yang paling mudah disimpan dan dikendalikan. Teks dapat berbentuk huruf, kata, surat, atau narasi,  dalam multimedia yang menyajikan bahasa. Kebutuhan teks tergantung pada pembangunan aplikasi.

B. Media Audio

    Media audio berupa efek suara, lagu, atau narasi. PC multimedia yang tanpa bunyi bukanlah multimdia atau disebut unimedia. Bunyi dapat di tambahkan dalam multimedia melalui suara, sepertihalnya grafis, audio dapat dipenuhi dengan cara membeli ataupun menciptakan sendiri.

C. Medio Video

    Media video merupakan tempilan gambar bergerak yang telah direkam sebelumnya. Media ini menyediakan sumber daya tampilan yang kaya dan hidup bagi aplikasi multimedia.

D. Media Animasi

    Media animasi merupakan penggunaan aplikasi komputer untuk menciptakan gembar-gambar bergerak, baik dalam bentuk dua dimensi maupun tiga dimensi, yang ditampilkan dalam layar atau monitor

E. Media Grafis /Image

    Media grafis atau image adalah penggunaan image atau gambar dalam bentuk presentasi/ publikasi multimedia agar lebih menarik perhatian dan dapat kmengurangi kebosanan dibandingkan dengan teks. Gambar dapat meringkas penyajian data yang kompleks dengen cara yang baru dan lebih berguna. Gambar juga dapat berfungsi sebagai ikon, yang bila dipadukan dengan teks, merupakan opsi yang bisa dipilih.

F. Media Interaktif
 
    Media Interaktif adalah media yang memuat menu-menu khusu yang dapat di klik oleh user untuk memunculkan informasi berupa audio, visual, dan fitur yang di inginkan oleh pengguna. Tampilan audio visual lebih menarik jika dibandingkan media konvensional seperti buku atau media 2 dimensi lainnya.

G. Media Spesial Efek

    Media spesial efek merupakan sebuah media yang dalam penampilan visualnya menyajikan efek - efek yang di buat melalui berbagai software pendukung multimedia. Tujuannnya untuk meperindah tampilan visual dari object yang di tampilkan.


2. Komunikasi Multimedia ( Multimedia Comunication ) 

    Komunikasi Multimedia merupakan aplikasi dari produk akhir multimedia yang di tampilkan melalui media massa, seperti televisi, radio, surat kabar, dan internet. Biasanya material yang disampaikan adalah bidang advertising, publicity, entertainment, news, education, dll

A. Televisi
 
     Televisi biasanya menampilkan produk akhir dari pengerjaan multimedia berupa iklan, animasi, video clip, atau film-film dengan special effect, yang pada penyajiannya menampilkan audio dan visual sekaligus

B.  Radio
  
     Media ini menyajikan iklan ataupun bumper audio, yang disiarkan kepada khalayak/ masyarakat luas dalam bentuk suara, dengan tujuan memperkenalkan/ meningkatkan pejualan dari sebuah produk.

C. Film

    Pembuatan sebuah film tidak pernah luput dari multimedia. mulai dari produksi hingga proses penayangannya. Jadi, sudah sangat jelas bahwa film merupakan salah satu produk akhir dari multimedia

D. Cetak

    Media publik dalam bentuk cetak, seperti majalah, koran, selebaran, dan spanduk, adalah salah satu bentuk media dua dimensi dari multimedia.

E. Musik

    Musik merupakan salah satu bagian dari multimedia, berupa penyajian suara/ audio dalam bentuk alunan lagu yang menarik. penyampaian musik dilakukan melalui seperangkat alat audio berupa speaker/ perangkat audio system.

F. Game

    Game merupakan produk ahir multimedia bentuk permainan yang diciptakan dari perangkat lunak (software) komputer yang menyajikan animasi, baik dua animasi maupun tiga dimensi

G. Entertainment

     Entertainment merupakan sarana atau tempat yang menyajikan hiburan, seperti bioskop, tempat karaoke, arena bermain yang menggunakan aplikasi multimedia (game), bar yang menyajikan hiburan live music, dan lain-lain

H. Tutorial

     Pemanfaatan multimedia pada tutorial dapat di aplikasikan dalam bentuk cd pembelajaran materi untuk pendidikan atau dapat juga berupa buku elektronik (e-book) dengan format tampilan interaktif

I. ICT  ( Internet )

    Internet adalah salah satu media informasi yang paling lengkap, karena pada fungsinya dapat menyajikan hempir semua format multimedia, baik berupa image/ gambar, audio, video, interaktif, e-book, dan lain-lain.  Jangkauan media internet lebih luas karena dapat di akses diseluruh dunia. sehingga menjadi sangat efektif dalam mendukung publikasi dari produk multimedia.




   

Kamis, 23 Juni 2016

PERKEMBANGAN MULTIMEDIA DI INDONESIA

    Saat ini, bisnis bidang multimedia mulai tumbuh dan merebak dengan pesat di Indonesia. Diawali dengan diluncurkannya satelit DBS. Satelit ini ditunjukan untuk mendukung perkembangan bisnis multimedia. Pada awal 1993. Satelindo menjadi perusahaan swasta pertama yang terjun di bisnis layanan satelit ketika meluncurkan Satelit Palapa C1, lalu satelit Palapa C2, Satelit-satelit ini telah digunakan secara luas oleh beberapa negara ASEAN.

    Sebagian besar layanan satelit tersebut digunakan untuk menunjang layanan telekomunikasi dan siaran televisi. Dengan adanya satelit ini, sebuah stasiun televisi swasta dapat menyelenggarakan suatu layanan yang disebut layanan interaktif yaitu layanan yang pemirsanya dapat berinteraksi langsung dengan pembuat acara tersebut. Layanan interaktif yang dimaksudkan antara lain sebagai berikut:

1) Layanan telekonferensi, yaitu sebuah layanan permirsa dan pembuat acara dapat berbicara dan     bertatap muka secara langsung dalam siaran acara televisi tersebut
2)  Video on Demand ( VoD ) , yaitu sebuah layanan program acara televisi, dalam hal ini pemirsa dapat memilih program acara yang ingin ditampilkan
3) Home Shopping, yaitu sebuah program acara  yang menampilkan promosi suatu produk, pemirsa dapat melakukan pemesanan dan pembelian secara langsung dalam program acara tersebut.
4) Home banking, yaitu sebuah program acara yang memnungkinkan para nasabah yang tidak dapat datang langsung ke kantor layanan bank dapat melakukan transaksi keuangan.
5) Komunikasi data, yaitu program yang digunakan untuk layanan internet

  
   Ada dua perusahaan multimedia baru lainnya yang segera akan beroprasi di Indonesia dengan jaringan kabel serat optik, yaitu PT Indonesia Telemdia dan Multimedia Nusantara. Perusahaan - perusahaan multimedia lainnya adalah PT Multimedia Asia Indonesia dan PT Yasawirya Tama Cipta. Keberadaan perusahaan multimedia tersebut membuat Indonesia boleh disebut telah memasuki era industri multimedia

Rabu, 22 Juni 2016

PENGERTIAN MULTIMEDIA

        Multimedia berasal dari kata Multi dan Media. Multi artinya banyak, sedangkan media dalam bentuk jamaknya berarti medium. Jadi dapat di simpulkan bahwa multimedia berarti banyak media. Multimedia merupakan pemanfaatan komputer untuk membuat dan menggabungkan beragam image dan objek, seperti text, grafik, audio, gambar bergerak ( video atau animasi ), dengan menggabungkan link dan tool sehingga memungkinkan pemakainya untuk melakukan navigasi, berinteraksi, berkreasi , dan berkomunikasi ( Suyanto dari Hoffstetter, 2003.21 ).

Menurut kamus besar bahasa Indonesia, pengertian multimedia terbagi dua yaitu :
a. Berbagai jenis sarana
b. Penediaan Informasi pada komputer yang menggunakan suara, grafik, animasi, dan teks.

       Adapun menurut Robert Webking, multimedia secara etimologi diartikan sebagai multi(banyak) dan medium( perantara media ). Dalam bidang informasi, multimedia memiliki makna "persekutuan media" di antara sumber dan pemasukan informasi atau "persekutuan alat" dimana informasi di simpan, di transformasikan, di presentasikan dan ditrima ( webking, 2001: www.altheweb.com )







Bagan pengertian multimedia menurut Hoffstater 


    Ada juga pendapat lain yang mengatakan bahwa multimedia adalah pemanfaatan seperangkat komputer untuk membuat dan menggabungkan teks, grafik, audio, gambar bergerak ( video dan animasi ) dengan menggabungkan link dan tool yang memungkingkan pemakai melakukan nafigasi, berinteraksi, berkreasi dan berkomunikasi.

    Berdasarkan beberapa pengertian di atas, dapat di tarik kesimpulan bahwa multimedia merupakan sebuah aplikasi khusus yang di olah melalui komputer dimaksudkan untuk memberikan informasi kepada masyarakat atau user( pengguna ) yang dapat di kemas ke dalam format compact disk ( CD ). Media ini merupakan sebagai sarana penyimpaian informasi yang di dalamnya terdapat gabungan  berbagai tampilan yang terdiri atas teks, animasi 2d/ 3d, grafis, audio ( narasi, sound effect ) video dan bentuk navigasi, dengan tujuan untuk memberikan kemudahan bagi pengguna dalam mencari informasi yang di perlukan, baik secara berurutan maupun secara acak.




SEJARAH MULTIMEDIA

Munculnya teknologi komputer, elektronik, dan komunikasi, telah menciptakan struktur multimedia yang baru untuk dekade saat ini dan yang akan datang. Bersatunya teknologi multimedia dengan industri telekomunikasi menjadikan telepon dan televisi dapat di kombinasikan, menghasilkan peralatan komunikasi yang semakin kaya, sehingga mampu melakukan belanja dirumah ( home shooping), belajar jarak jauh (distance learning), mendengarkan lagu, menonton film, menabung, membayar telepon dan listrik, serta berinteraksi ke seluruh dunia. Singkat kata multimedia telah banyak membantu manusia dalam melakukan aktifitas dan memenuhi kebutuhan hidupnya.

TENTANG MULTIMEDIA

  



   
Saat ini bidang multimedia berkembang dengan pesat, hal ini di sebabkan semakin beraneka ragamnya kebutuhan akan multimedia. Semakin banyaknya software yang bermunculan untuk membuat aplikasi berbasis multimedia ini memberikan dukungan yang cukup signifikan terhadap terpenuhinya beraneka ragam kebutuhan akan informasi aspek pendorong perkembangan multimedia di antaranya hoby, telekomunikasi, consummer electronic, TV, movie, broadcasting industry, publishing house, dan sebagainya. 
     Di Indonesia, perkembangan multimedia tidak hanya di bidang bisnis, tetapi juga di kembangkan di bidang pendidikan, politik, jurnalistik, dan lain lain. Hampir setiap sekolah atau universitas di kota-kota besar di indonesia memiliki ruang multimedia sendiri yang di gunakan sebagai bagian dari proses pebelajaran dan "melek" teknologi bagi siswa - siswi di Indonesia. di bidang politik, para pejabat juga memanfaatkan teknologi teleconference sebagai diplomasi jarak jauh.
    Mengingat semakin majunya teknologi dan perkembangan multimedia yang semakin banyak digunakan di berbagai bidang, baik organisasi, perusahaan, institusi pendidikan, maupun media massa, maka peluang kerja dan usaha di bidang ini akan sangat menjanjikan. Siapkah Anda berkiprah di Dunia Multimedia?? 











Comments system

Disqus Shortname